Pages

Wednesday, September 26, 2012

Instal dan Konfigurasi Java Development Kit (JDK) pada Windows 7

java on windows image

Pertama, pastikan anda telah memiliki file instalasi JDK. jika belum, anda dapat download dari situs resminya Sun Microsystems. Pilih versi Java yang ingin anda gunakan. Pada contoh ini saya menggunakan JDK 6 untuk sistem operasi 32-bit. kemudian instal JDK, setelah proses instalasi selesai dilakukan. Kemudian lakukan konfigurasi path dengan langkah-langkah sebagai berikut.
  1. klik tombol start menu pada desktop > klik kanan pada Computer > pilih Properties > Advanced system settings, kemudian jendela System Properties akan muncul. klik pada Environment Variables, pada System variables pilih path kemudian klik edit, pada variable value, masukan alamat folder bin yang terdapat pada folder instalasi JDK yang telah terinstal pada sistem anda, pastikan pada penulisan alamat atau path dari folder bin di awali dengan simbol semicolon(;), misal ;C:\Program Files\Java\jdk1.6.0_22\bin.
java on windows image

java on windows image

java on windows image

Langkah terakhir klik tombol OK, OK. 

java on windows image

untuk melihat versi javac gunakan perintah javac -version, untuk java gunakan perintah java -version. dan untuk melihat konfigurasi path yang baru gunakan perintah echo %path%.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...